Jumat, 31 Juli 2015

Kesehatan, Makanan dan Penyakit



BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang
Makanan pada dasarnya ialah suatu asupan yang sangat dibutuhkan oleh tubuh kita. Setiap sesuatu yang kita makan memiliki sumber dan kegunaan atau fungsi tersendiri bagi tubuh kita. Apapun yang kita makan akan tercerna, terserap, dan mengalir langsung  ke seluruh tubuh. Dari makanan yang kita makan akan langsung berubah menjadi energi yang akan membuat tubuh kita lebih kuat.
Dalam memilih makanan pun kita harus lebih berhati – hati, karena setiap makanan yg kita makan memiliki unsur – unsur tertentu. Ada makanan yang baik untuk di konsumsi dan ada pula makanan yang kurang/tidak baik untuk di konsumsi.
Dengan di buatnya makalah ini, kami harap bisa membedakan makanan yang baik untuk di konsumsi dan cara memelihara tubuh agar tetap sehat.
1.2 Rumusan Masalah
1.      Bagaimana cara menjaga tubuh manusia agar kesehatan tetap terjaga ?
2.      Mengapa makhluk hidup membutuhkan makanan untuk bertahan hidup ?
3.      Zat/kandungan apa sajakah yang ada dalam makanan ?
4.      Bagaimana cara mengatasi penyakit yang diakibatkan oleh zat asing dalam makanan ?
1.3 Tujuan
1.      Ingin mengetahui bagaimana cara menjaga tubuh manusia agar tetap stabil atau terjaga kesehatannnya
2.      Ingin mengetahui pentingnya makanan bagi manusia untuk bertahan hidup
3.      3 Ingin mengetahui zat-zat/kandungan yang ada dalam makanan, yang sekarang ini banyak sekali zat-zat yang tidak seharusnya ada dalammakanan
4.      Ingin mengetahui cara mengatasi penyakit yang diakibatkan oleh zat asing dalam makanan


BAB II
PEMBAHASAN
2.1 KESEHATAN
            1. Pengertian Kesehatan
            Kesehatan adalah sebagai suatu keadaanfisik, mental, dan sosial kesejahteraan dan bukan hanya ketiadaan penyakit atau kelemahan (WHO,1948). Kesehatan adalah sumber daya bagi kehidupan sehari-hari,bukan tujuan hidup dan kesehatan adalah konsep positif dan menekankan sumber daya  manusia dan pribadi, serta kemampuan fisik (Piagam Otawa,1986).
            2. Aspek- aspek Kesehatan
            Pada dasarnya kesehatan itu meliputi empat aspek kesehatan, yaitu :
a.       Kesehatan fisik, terwujud apabila seseorang tidak merasadan mengeluh sakit atau tidak adanya keluhan dan memang secara objektif tidak tampak sakit. Semuaorgan tubuh berfungsi normal atau tidak mengalami gangguan.
b.      Kesehatan mental (jiwa)
Mencakup 3 komponen yakni pikiran, emosional, dan spiritual.
1.      Pikiran sehat tercermin dari cara berfikir atu jalan pikiran
2.      Emosional, emosional sehat tercermin dari kemampuan seseorang untuk mengekspresikan emosinya, misalnya takut, gembira, kuatir, sedih dan lainsebagainya
3.      Spiritual sehat tercermin daricara seseorang dalam mengekspresikan rasa syukur, ujian, kepercayaan dan sebagainya terhadap sesuatu dialam ini, yakni tuhan yang maha kuasa. Misalnya sehat spiritualapat terlihat dari praktik keagamaan seseorang.
c.       Kesehatan sosial
Terwujud apabila seseorang mampu berhubungan dengan oranglain atau kelompok lainsecara baik
d.      Kesehatan Ekonomi


3.      Cara menjaga kesehatan
a.       Selalu berfikir positif
Langkah pertama menjaga kesehatan badan adalah selalu berfikir positif karena didalam tubuh sehat ada jiwa yang sehat, di dalam jiwa yang sehat ada fikiran yang sehat pula. Ayo mulai sekarang selalu berfikir positif agar badan kita selalu sehat.
b.      Makan makanan sehat secara teratur
Langkah kedua dalam cara menjaga kesehatan tubuh adalah menjaga pola makan, makanan harus mengandung protein, vitamun, karbohidrat yang terkandung dalam empat sehat lima sempurna
c.       Olah raga yang teratur
Olah raga setiap pagi sangat penting untuk menjaga kesehatan badan. Olah raga yang teratur membutuhkan waktu 15 menit saja.
d.      Menjaga kebersihan
Menjaga kebersihan itu sangat penting karena bersih pangkal sehat. Menjaga kebersihan mulai dari diri sendiri sampai lingkungan.
e.       Selalu berdoa.

4.      Manfaat kesehatan
Apabila kesehatan kiata sedang baik, kita dapat melakukan berbagai kegiatan, begitu pula sebaliknya bila kesehatan kita sedag terganggu kita tidak dapat melakukan berbagai aktivitas yang biasa kita lakukan sehari-hari. Manfaat kesehatan ada dua yaitu manfaat secara langsug danmanaat secara tidak langsung.
a.       Manfaat secara langsung
1.      Mengurangi pengeluaran
2.      Menabah pemasupan
3.      Menghemat waktu
b.      Manfaat secara tidak langsung
1.      Peluang untuk mendapatkan kesehatan
2.      Tabungan untuk masa depan
3.      Kesempatan untuk berbagi dengan sesama



2.2 MAKANAN
Makanan adalah bahan, biasanya berasal dari hewan atau tumbuhan, dimakan oleh makhluk hidup untuk memberikan  tenaga dan nutrisi. Kecukupan makanan dapat dinilai dengan status gizi secara antropometri. Makanan yang dibutuhkan manusia biasanya dibuat melalui bertani atau berkebun yang meliputi sumber hewan dan tumbuhan. Mereka yang tidak suka makan daging dan sejenisnya disebut vegetarian yaitu orang yang hanya memakan sayuran sebagai makanan pokok mereka.
Pada umumnya bahan makanan mengandung beberapa unsure atau senyawa seperti air, karbohidrat, protein, lemak, vitamin, enzim, pigmen dan lain-lain
Makanan yang biasa di konsumsi manusia antara lain :
Sumber tumbuhan
Sumber hewan
·         Buah
·         Sayuran
·         Biji padi – padian
·         Biji
·         Tumbuhan polong ( buncis, kacang ijo, dll)
·         Tumbuh – tumbuhan bumbu
·         Bumbu
·         Daging
·         Telur
·         Produk – produk perusahaan susu

Setiap makhluk hidup membutuhkan makanan. Tanpa makanan, makhluk hidup  akan sulit dalam mengerjakan aktivitas sehari – harinya. Makanan dapat membantu manusia dalam mendapatkan energy, membantu pertumbuhan badan dan otak. Makanan – makanan yang bergizi akan membantu pertumbuhan manusia, bak otak maupun badan. Setiap makanan mempunyai gizi yang berbeda, protein, karbohidrat, dan lemak adalah salah satu contoh gizi yang akan di dapatkan dari makanan. Akan
Setiapa jenis gizi mempunyai fungsi yang berbeda. Karbohidrat merupakan sumber tenaga sehari – hari. Salah satu contoh makanan yang mengandung karbohidrat adalah nasi. Protein digunakan oleh tubuh untuk membantu pertumbuhan, baik otak maupun tubuh. Lemak digunakan oleh tubuh sebagai cadangan makanan dan sebagai cadangan energy. Lemak akan digunakan saat tubuh kekurangan karbohidrat, dan lemak akan memecah menjadi glukosa yang sangat berguna bagi tubuh saat membutuhkan energy.
Adapun fungsi makanan untuk tubuh kita adalah :
1.      Sebagai sumber energy
Makanan sangat dibutuhkan oleh tubuh untuk mendapatkan energy dan energy oleh tubuh di manfaatkan untuk bergeraj sesuai dengan apa yang kita inginkan. Sedangkan karbohidrat dan lemak adalah suatu bahan – bahan yang ada dalam tubuh. Pembakaran 1 gram karbohidrat dapat menghasilkan kalori 4,1 dan pembakaran 1 gram lemak bisa menghasilkan 9,1 kalori. Jadi semua itu mempunyai hubungan yang erat dan saling membantu dan membuat tubuh kita dapat beraktivitas dengan baik.
2.      Sebagai penghasil kalori dan pengatur suhu serta perlindungan tubuh.
Sedangkan unsure – unsure yang banyak dibutuhkan oleh tubuh kita adalah :
a.       Oksigen
b.      Nitrogen
c.       Karbon
d.      Hydrogen
Selain unsure – unsur yang telah disebutkan diatas masih banyak unsure – unsure yang dibutuhkan oleh tubuh kita. Walaupun unsure – unsure yang disebutkan itu sedikit tetapi mempunyai peranan yang penting untuk tubuh dan tubuh tidak bisa terganggu lagi serta dapat berfungsi dengan baik. Sedangkan unsure – unsure tersebut terdapat pada makanan yang mempunyai fungsi untuk membantu tubuh untuk menjalankan proses metabolism dan pertukaran zat yang ada.
A.    bahan kimia dalam makanan
1.                          zat adiktif makanan adalah bahan yang ditambahkan dengan sengaja dan dicampurkan sewaktu pengolahan bahan makanan untuk meningkatkan mutu. Berdasarkan kegunaannya zat adiktif makanan digolongkan sebagai zat pewarna, pemanis, pengawet, dan penyedap rasa. Sebagai contoh, banyak ditemukan pewarna tekstil yang disebut rhodamin B (warna merah) yang bisa terdapat di minuman dan makanan yang dijual murah.
a.       zat pemanis
adalah zat yang dapat memberikan rasa manis atau dapat membantu mempertajam rasa manis pada makanan. Contohnya aspartam memiliki tingkat kemanisan sekitar 200 kali. Oleh karena itu dapat mengakibatkan penyakit diabetes.
b.      zat pengawet
adalah bahan yang ditambahkan kedalam makanan dengan tujuan mencegah dan menghambat kerusakan atau pembusukan makanan yang disebabkan oleh mikroorganisme. Seperti contohnya adalah boraks (natriumtetraborat) dan formalin yang biasa digunakan untuk bahan pengawet tahu dan ikan segar efek yang diakibatkan adalah, keracunan, gatal-gatal bahkan hingga kematian.
c.       penyedap rasa
adalah zata yang dapat meningkatkan cita rasa makanan. MSG adalah garam natrium dari asam glutamat yaitu asam amino non esensial secara alami terdapat dalam protein nabati maupun hewani oleh karena itu bila kita mengkonsumsi makanan yang mengandung asam glutamat (MSG) akan terasa lezat dan gurih meski tanpa bumbu lain.
2.3 PENYAKIT
1.      Pengertian Penyakit
Penyakit adalah keadaan tidak normal atau tekanan/ stress  pada tubuh, kadang kala istilah ini digunakan secara umum untuk menerangkan kecederaan, kecacatan, sindrom, symptom, keserongan tingkah laku, dan  variasi biasa sesuatu struktur, sementara dalam konteks lain boleh dianggap sebagai kategori yang boleh di bedakan.
Terdapat berbagai jenis penyakit yang mengancam manusia. Yang disebabkan oleh kuman, bacteria, virus, racun, kegagalan organ berfungsi dan juga oleh penyakit baka/keturunan .
2.      Jenis-jenis penyakit yang di sebabkan oleh makanan.
1.      Diare  disebabkan oleh jenis makanan  antar lain produk susu ( susu, keju, yogurt, biscuit, roti, pudding susu) bagi yang sensitive dengan laktosa atau tidak mampu mencerna laktosa d engan baik ( intoleransi laktosa ) makanan pedas, terlalu asam, dan bersantan, serta mengkonsumsi pemanis buatan dalam jumlah besar seperti heksitoles , manitol, sorbitol .

2.      Obesitas / kegemukan , kegemukan terjadi karena tidak terkontrolnya konsumsi karbohidrat dan lemak, sehingga oleh tubuh kelebihan karbohidrat dan lemak disimpan sebagai cadangan lemak tubuh, disebabkan oleh makanan antara lain daging merah dan produk olahannya ( sosis, daging asap, salami ) , produk susu dan olahannya ( keju, es creem ) ,makanan manis-manis ( permen , permen cokelat , sereal ), makanan cepat saji ( burger, hot dog, kentangt goring, ayam goreng ), gorengan kripik kentang , roti putih, dan minuman manis-manis ( soda, sirup, kopi instant )

3.      Migrant , jenis makanan yang bisa memicu  penyaki migrant antara lain kacang-kacangan, produk fermentasi, ( anggu merah, keju tua, ragi dalam roti segar, dan yogurt), kopi, cokelat, makanan yang mengandung penyedap rasa MCG , makanan berpengawet ( sosis, daging asap, bakso, makanan kalengan, makanan beku, mis instant, makanan kemasan ), dan pemanis buatan.
4.      Alergi yang disebabkan karena hipersensitif dari system kekebalan tubuh terhadap bahan makanan berprotein tinggi.
Dafter allergen makanan paling umum meliputi : gandunm ( mengandung gluten ), telur, susu, produk kedelai, jagung, buah jeruk, sayuran ( tomat, terong, ).

5.       Sariawan
Sariawan adalah peradangan yang terjadi pada rongga mulut dan lidah. Peradangan tersebut dapat berupa pecah-pecah dan perih pada mulut dan lidah. Penyebabnya adalah kuman. Sariawan menyerang tubuh karena tubuh kekurangan vitamin C. Vitamin C banyak terdapat pada sayur dan buah.

6.       Hepatitis
Hepatitis adalah gangguan peradangan pada organ hati. Penyebab hepatitis adalah virus hepatitis. Penyakit ini umumnya menyerang anak-anak dan remaja. Ada beberapa jenis penyakit hepatitis, yaitu hepatitis A, B, C, D dan E. Tanda-tanda terserang hepatitis umumnya seperti gejala flu dengan disertai badan lemah dan mual. Gejala ini disertai nafsu makan berkurang, gatal-gatal pada otot sendi, dan mengalami demam. Virus hepatitis dapat menular melalui makanan, minuman, dan cairan tubuh penderita. Virus hepatitis juga dapat menular melalui jarum suntik dan transfusi darah. Nah untuk menghindari penyakit ini, makanlah makanan yang bersih dan jika kamu akan disuntik mintalah jarum suntik yang baru. Selain itu, untuk pencegahan penyakit ini dilakukan dengan imunisasi hepatitis. 

7.      Maag (Radang Lambung)
Penyebab penyakit maag yaitu produksi asam lambung yang terlalu banyak. Maag dapat di-sebabkan pola makan yang tidak teratur. Penderita maag akan merasakan perutnya perih, mual dan kembung. Hal ini akan muncul saat perut terasa lapar atau terlalu kenyang. Untuk menjaga agar tidak menderita maag, sebaiknya kamu makan makanan yang sehat secara teratur

8.      Penyakit Usus Buntu/Apendikitis
Apendikitis atau usus buntu adalah peradangan yang terjadi pada usus buntu. Penderita akan merasakan sakit di perut sebelah kanan bawah. Apabila kaki dilipat ke arah perut maka rasa sakit akan bertambah. Suhu badan penderita tinggi. Cara penyembuhannya dengan terapi pengobatan. Akan tetapi jika sudah terlalu sulit untuk disembuhkan maka perlu dilakukan operasi

9.      Tifus
Penyakit ini disebabkan oleh bakteri yang menyerang usus halus dan usus besar. Tanda-tandanya adalah panas tinggi tidak segera turun, dan perut terasa sakit

10.  Kencing Manis
Penyakit ini terjadi karena tubuh kekurangan hormon insulin. Oleh karena itu zat gula yang seharusnya diserap oleh tubuh dikeluarkan melalui air seni

11.  Konstipasi
Konstipasi atau sembelit yaitu penyakit susah buang air besar. Penyebabnya antara lain kurang makan makanan berserat. Contoh makanan berserat adalah sayur, buah, dan biji-bijian.

3.      Cara untuk menjaga kesehatan tubuh dapat dilakukan dengan sebagai berikut.
2.      Makan makanan yang bergizi, bersih, dan sehat secara teratur.
3.      Makan tidak berlebihan. Artinya sesuai dengan usia, aktivitas, dan kebutuhan tubuh atau sesuai porsinya.
4.      Minum air yang cukup.
5.      Menjaga kebersihan badan dan lingkungan.
6.      Tidak membiasakan jajan di sembarang tempat.
7.      Istirahat yang cukup.
8.      Olahraga secara teratur.

BAB III
PENUTUP

3.1    Kesimpulan
Kesehatan tidak hanya sehat secara fisik saja, tetapi juga sehat secara rohani dan sosialnya. Untuk mendapatkan kesehatan tersebut, kita harus melakukan upaya-upaya agar lingkungan sekitar kita selalu bersih sehingga terhindar dari kuman dan bibit penyakit. Tiga factor yang menyebabkan kita mudah terserang penyakit yaitu: pendidikan tentang kesehatan yang masih kurang, factor keterbelakangan penduduk dan yang terakhir adalah factor ekonomi yang rendah. Untuk tetap bisa sehat, kita harus melakukan: Memeperbaiki kesehatan lingkungan, mencegah dan memberantas penyakit infeksi, mendidik masyarakat tentang prinsip-prinsip kesehatan,  mengkoordinasi tenaga-tenaga kesehatan untuk melayani pengobatan dan perawatan, mengembangkan upaya masyarakat untuk mencapai tingkatan hidup yang setinggi-tingginya
Penyakit dapat dikelompokkan menjadi 3 kelompok yaitu: penyakit yang dapat menular, penyakit yang tidak menular dan penyakit bawaan atau keturunan. Untuk penyakit yang dapat menular contohnya: flu, TBC, malaria, penyakit kulit, kolera, demam berdarah dll. Sedangkan untuk penyakit yang tidak menular adalah: reumatik, hipertensi, dan diabetes mellitus. Untuk penyakit bawaan atau keturunan contohnya: kanker payudara, kebotakan, albino, asma, hemophilia dll.
Cara pencegahan baik penyakit menular maupun tidak menular yaitu dengan cara:  menjaga kebersihan lingkungan, mencuci tangan dengan sabun, olah raga teratur dan istirahat cukup, pola hidup sehat dan imunisasi bagi balita.
3.2    Saran
Kesehatan merupakan hal terpenting dalam hidup kita. Oleh karena itu kita harus menjaga kesehatan agar kita dan mencegah agar tubuh kita tidak mudah terserang penyakit. Minimal dari diri kita terlebih dahulu, dengan cara menjaga kebersihan di lingkungan kita, mengatur pola hidup sehat, olah raga teratur dan istirahat cukup.  Karena mencegah lebih baik daripada mengobati.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar